Bantuan Bencana
Dawai News, Tanah Datar – Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Provinsi Riau yang menyalurkan berbagai kebutuhan dasar bagi warga terdampak bencana di Kabupaten Agam.
Bantuan diantarkan langsung ke Posko Komando Tanggap Darurat Kabupaten Agam, yang diterima Kalaksa BPBD Agam, Rahmad Lasmono, Minggu malam, 28 Desember 2025.
Sebelumnya, siang tadi rombongan IDI Riau telah disambut Bupati Agam, Benni Warlis, di Mess Pemkab Agam Belakang Balok.
Bantuan yang disalurkan IDI Riau meliputi peralatan masak, peralatan makan, pakaian layak pakai, obat-obatan serta berbagai item kebutuhan lainnya.
Tidak hanya menyalurkan logistik, IDI Riau juga menerjunkan tenaga medis ke lokasi bencana guna memberikan pelayanan kesehatan bagi warga terdampak. fb