Dawai News, Sumatera Barat – Wakil Gubernur Sumatera Barat, mendesak kepolisian mengusut tuntas kasus penganiayaan terhadap seorang nenek bernama Saudah (68) di Kabupaten Pasaman.
Vasko Ruseimy, menyampaikan desakan itu saat menemui Kapolda Sumbar Irjen Gatot Tri Suryanta usai Apel Gabungan ASN di lingkungan Pemprov Sumbar, Senin, 5 Januari 2026.
Ia meminta penegak hukum bergerak cepat menangkap para pelaku tanpa pandang bulu.
Vasko menilai penganiayaan terhadap perempuan lanjut usia tersebut sebagai tindakan yang tak dapat ditoleransi.
“Saya minta tolong segera dieksekusi Pak Kapolda (para pelaku penganiayaan Nenek Saudah),” kata Wagub Vasko.
Ia menyebut perbuatan pelaku sebagai tindakan “kurang ajar” karena menyasar seseorang yang tak berdaya.
Dalam pertemuan itu, Vasko menegaskan agar kasus tidak dibiarkan berlarut-larut dan pelaku segera dibawa ke proses hukum.
Menanggapi hal tersebut, Kapolda Sumbar langsung menghubungi Kapolres Pasaman, AKBP Muhammad Agus Hidayat, untuk meminta laporan perkembangan penanganan perkara.
Kapolres menyampaikan bahwa penyidik telah melakukan olah tempat kejadian perkara, meminta keterangan korban, serta mengantongi enam nama terduga pelaku.
Korban juga telah menjalani visum sebagai bagian dari proses penyelidikan. hum